Skip to main content

My

Cara Enable Task Manager yang Disabled

petunjuk cara mengenable task manager yang disabled

Task Manager digunakan untuk dapat melihat informasi mengenai semua process yang berjalan di komputermu. Dikarenakan fitur ini dapat digunakan untuk mematikan program yang mencurigakan seperti virus dan program penggangu lainnya, kebanyakan virus dirancang untuk dapat menonaktifkan/ disable Task Manager agar dapat mencegah pengguna komputer untuk mematikan processnya dan menutupnya. Beberapa administrator komputer juga men-disable Task Manager agar pengguna lainnya tidak dapat menutup program penting yang sedang berjalan, seperti software antivirus.

Jika hal itu memang terjadi, membuka Task Manager akan memunculkan pesan error "Task Manager has been disabled by your administrator". Ada beberapa cara nuntuk dapat mengaktifkan atau meng-enable task manager dan kamu dapat mengatasi program yang berbahaya secara manual.

gambar task manager pada windows 8
Task Manager pada Windows 8

Sekarang saya akan membahas cara mudah agar dapat kembali mengakses task manager yang disabled.

Mengaktifkan Task Manager Lewat Registry di Windows

  1. Klik Start. Cari Run. Atau dengan menekan tombol WINDOWS + R.
  2. Ketik Regedit lalu Enter. Kotak pengaturan registry (Registry Editor) akan keluar.
  3. Lihat di sisi kiri, masuk ke :

    HKEY_CURRENT_USER>Software>Microsoft>Windows>Current Version>Policies>System
  4. Lalu di daerah kanan, carilah "DisableTaskMgr" lalu double-klik, kotak window akan muncul. Jika tidak ada disana, kamu mungkin harus membuat DWORD baru dengan nama "DisableTaskMgr".
  5. Hapus key tadi, atau ganti valuenya menjadi 0, dan klik OK.
  6. Tutup Registry editor, jika masih belum ada perubahan, restart komputer.

Enable Task Manager dengan Group Policy Editor atau Gpedit.msc

  1. Buka Run. (WINDOWS + R)
  2. Ketik gpedit.msc lalu Enter, kotak window Group Policy Editor akan muncul.
  3. Di sisi kiri, masuk ke :

    User Configuration>Administrative Templates>System>Ctrl+Alt+Del Options
  4. Di lembar kanan akan ada "Remove Task Manager", double-klik dan ubah valuenya menjadi Disabled atau Not Configured.
  5. Restart komputermu jika tidak belum perubahan.

Enable Task Manager dengan File Batch

  1. Buka Notepad.
  2. Salin dan paste kode dibawah, ke dalam Notepad.
  3. Simpan file itu ke dalam bentuk *.bat. Contohnya, beri nama file tadi "EnableTskMgr.bat". Jangan lupa Menggnati Save as type menjadi "All Files  (*.*)". Lalu Save.
  4. Buka EnableTskMgr.bat sebagai Administrator dengan cara klik kanan file itu, lalu pilih "Run as administrator" . Command Promt akan muncul sebentar lalu menghilang, tandanya sudah berhasil menjalankan perintah. Dengan ini kamu seharusnya sudah bisa menggunakan Task Manager.
  5. Jika Task Manager masih belum tersedia, restart komputer.
Kode batch file :
REG add HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System  /v  DisableTaskMgr  /t REG_DWORD  /d /0 /f

Comments

Popular posts from this blog

Cara Membuat Partisi Hard Disk di Windows 8 / 8.1

Partisi hard disk berarti membagi hard disk menjadi beberapa bagian untuk digunakan sebagai penyimpanan data. Dengan melakukan partisi data-data yang ada bisa disimpan dengan rapi. Selain itu, partisi disk juga dilakukan jika ingin melakukan dual boot. Cara membuat partisi hard disk pada windows 8 / 8.1 1. Tekan tombol Winkey + R pada keyboard untuk membuka jendela run. Ketik diskmgmt.msc kemudian tekan enter . Setelah beberapa saat jendela Disk Management akan terbuka. 2. Pada jendela Disk Management pilih disk yang akan dibagi volume nya kemudian klik kanan lalu pilih Shrink Volume . 3. Setelah itu masukkan ukuran yang diinginkan dalam satuan megabytes (MB) . sebagai contoh untuk membuat ukuran 1 GB masukkan 1000 MB. Jika sudah pilih Shrink . 4. Muncul partisi baru dengan status unallocated. Untuk menggunakan partisi tersebut, klik kanan lalu pilih New Simple Volume . 5. Klik Next pada jendela New Simple Volume Wizard. Setela

Ini Perbedaan 32-bit dengan 64-bit

Dua kategori utama dari prosesor adalah 32-bit dan 64-bit . Jenis processor yang dimiliki komputer tidak hanya dapat mempengaruhi peforma secara menyeluruh, tetapi juga bisa mempengaruhi software jenis apakah yang dapat digunakannya.

Apa yang Harus Dilakukan saat Komputer Freeze?

Jika kamu menjalankan sebuah aplikasi, lalu tiba - tiba not responding, atau bahkan freeze / hang  kamu tidak bisa menutup aplikasi itu secara langsung. Ada beberapa hal yang dapat kamu lakukan saat komputermu hang . Jika kamu khawatir tentang dokumen penting yang belum kamu simpan, pastikan program yang kamu gunakan mempunyai fitur autosave , sehingga kamu dapat mengembalikan dokumen itu setelah me- reboot / restart komputermu. Next: Beberapa hal yang bisa kamu lakukan saat komputermu Freeze. [next] Tunggu Beberapa Saat Tunggulah. Beri komputer beberapa menit untuk memprosesnya. Terkadang komputer terlihat seperti hang, namun sebenarnya komputer hanya sedang lambat atau sibuk menjalankan task yang rumit dan banyak. Apakah Komputer Mengalami "Deadlock"? Lihat apakah komputer dapat merespon sesuatu dengan menekan tombol Caps Lock di keyboard dan lihat indikator led (cahaya) dapat menyala dan dapat dimatikan. Jika komputer dapat menghidupkan dan mematikan Caps