Skip to main content

Wi-Fi Sebenarnya Bukan Merupakan Singkatan, Gak Percaya?

Dilihat dari Sejarahnya Wi-Fi Sebenarnya Bukan Merupakan Singkatan

Bukan 'Wireless-Fidelity' Seperti yang telah kamu pelajari selama ini!

Wi-Fi Sebenarnya Bukan Merupakan Singkatan, Gak Percaya?
Kalian pasti pernah menggunakan Wi-Fi, khusunya bagi seseorang yang dalam hidup dan pekerjaannya sangat tergantung dengan teknologi Wi-Fi ini. Tapi pernahkah kamu berpikir: apa sebenarnya arti dari kata "Wi-Fi"? Di sekolah kita pasti pernah mendengar "Wireless Fidelity" dan mungkin ini adalah jawaban yang akan kamu dapatkan jika bertanya "apakah artinya?" kepada sebagian besar masyarakat. Jadi kamu yakin itu arti dari "Wi-Fi" sebenarnya?

Di sini kita akan membahas asal-usul nama Wi-Fi yang mungkin belum banyak orang yang tahu.

Tapi sebelumnya...

Wi-Fi adalah nama dari teknologi jaringan wireless yang menggunakan gelombang radio untuk menyediakan koneksi jaringan dan internet berkecepatan tinggi. Wi-Fi dapat bekerja menghubungkan antara pengirim dan penerima sinyal tanpa sambungan kabel dengan menggunakan teknologi frekuensi radio. Saat arus frekuensi radio dipancarkan oleh antena, akan tercipta medan elektromagnetik yang nantinya akan tersebar menyebar.

logo wifi

Apa itu Wireless Fidelity?

Kesalahpahaman yang sering terjadi saat ini adalah istilah Wi-Fi dianggap sebagai singkatan dari "wireless fidelity". Ini tidaklah tepat. Kata "Wi-Fi" itu sendiri sebenarnya hanyalah merk yang mewakili nama IEEE 802.11x. Berita palsu yang menyebutkan bahwa merk "Wi-Fi" merupakan singkatan dari "wireless fidelity" telah menyebar sangat luas bahkan kamu dapat menemukan situs dan majalah teknologi dari penerbit terkemuka yang mengacu ke 'Wi-Fi singkatan dari wireless fidelity'. Yang sebenarnya, Wi-Fi hanyalah nama, bukan --dan bahkan tidak pernah -- menjadi singkatan dari apapun.
logo interbrand

Asal-Usul Wireless Fidelity lebih lanjut ...

Wi-Fi dan logonya (yang menyerupai bentuk Yin dan Yang) dicetuskan oleh Interbrand (perusahaan konsultasi brand global) yang dipanggil dan membantu Wireless Ethernet Compatibility Alliance, (sekarang bernama "Wi-Fi Alliance") untuk memberikan solusi mengenai nama dan logo yang dapat mereka gunakan.
Tagline "The standard for wireless fidelity" dari Wi-Fi Alliance
Tagline "The standard for wireless fidelity" dari Wi-Fi Alliance

Satu-satunya alasan mengapa "wireless fidelity" bisa menyebar adalah karena setelah memilih "Wi-Fi" dari 10 nama yang diajukan Interbrand, mereka memberikan sebuah tag line bersama dengan logo: "The Standard for Wireless Fidelity". Setelah mengetahui ternyata tag line ini tidak memiliki makna, bahkan mereka menyesal karena telah merusak usaha dari Interbrand. Dan sampai saat ini "Wireless Fidelity" tidak dapat dilupakan para penggunanya.

Comments

  1. Ternyata begitu, banyak orang salah nih berarti, meski mereka bilang singkatan, tapi pas ditanya sering bilang lupa, ternyata bohong, sebenarnya gak tahu, bwahahaha...

    ReplyDelete

Post a Comment

Silakan jangan ragu-ragu untuk berkomentar atau mengajukan pertanyaan yang berkaitan dengan post ini atau permasalahan komputer lainnya.

Popular posts from this blog

Cara Membuat Partisi Hard Disk di Windows 8 / 8.1

Partisi hard disk berarti membagi hard disk menjadi beberapa bagian untuk digunakan sebagai penyimpanan data. Dengan melakukan partisi data-data yang ada bisa disimpan dengan rapi. Selain itu, partisi disk juga dilakukan jika ingin melakukan dual boot. Cara membuat partisi hard disk pada windows 8 / 8.1 1. Tekan tombol Winkey + R pada keyboard untuk membuka jendela run. Ketik diskmgmt.msc kemudian tekan enter . Setelah beberapa saat jendela Disk Management akan terbuka. 2. Pada jendela Disk Management pilih disk yang akan dibagi volume nya kemudian klik kanan lalu pilih Shrink Volume . 3. Setelah itu masukkan ukuran yang diinginkan dalam satuan megabytes (MB) . sebagai contoh untuk membuat ukuran 1 GB masukkan 1000 MB. Jika sudah pilih Shrink . 4. Muncul partisi baru dengan status unallocated. Untuk menggunakan partisi tersebut, klik kanan lalu pilih New Simple Volume . 5. Klik Next pada jendela New Simple Volume Wizard. Setela

Ini Perbedaan 32-bit dengan 64-bit

Dua kategori utama dari prosesor adalah 32-bit dan 64-bit . Jenis processor yang dimiliki komputer tidak hanya dapat mempengaruhi peforma secara menyeluruh, tetapi juga bisa mempengaruhi software jenis apakah yang dapat digunakannya.

Apa yang Harus Dilakukan saat Komputer Freeze?

Jika kamu menjalankan sebuah aplikasi, lalu tiba - tiba not responding, atau bahkan freeze / hang  kamu tidak bisa menutup aplikasi itu secara langsung. Ada beberapa hal yang dapat kamu lakukan saat komputermu hang . Jika kamu khawatir tentang dokumen penting yang belum kamu simpan, pastikan program yang kamu gunakan mempunyai fitur autosave , sehingga kamu dapat mengembalikan dokumen itu setelah me- reboot / restart komputermu. Next: Beberapa hal yang bisa kamu lakukan saat komputermu Freeze. [next] Tunggu Beberapa Saat Tunggulah. Beri komputer beberapa menit untuk memprosesnya. Terkadang komputer terlihat seperti hang, namun sebenarnya komputer hanya sedang lambat atau sibuk menjalankan task yang rumit dan banyak. Apakah Komputer Mengalami "Deadlock"? Lihat apakah komputer dapat merespon sesuatu dengan menekan tombol Caps Lock di keyboard dan lihat indikator led (cahaya) dapat menyala dan dapat dimatikan. Jika komputer dapat menghidupkan dan mematikan Caps